Thursday, August 17, 2017

Ini Dia 8 Cara Membuang Lemak Pada Paha Yang Besar Dan Miliki Paha Yang Proporsional

Banyak wanita yang mengeluh dirinya gendut dan punya paha besar yang tidak enak dipandang, padahal belum tentu orang lain juga melihatnya seperti itu. Paha besar tertutup lemak memang menjadi salah satu masalah kegemukan yang banyak dialami para wanita, namun bukan berarti kamu tidak bisa mengatasinya.

Ada sekian cara efektif membantu kamu mengecilkan paha besar dan menghilangkan lemak yang menumpuk di paha, ini dia daftar cara yang bisa kamu coba sendiri.

Minum air putih

Air putih dibutuhkan tubuh bukan hanya untuk menjaga tubuh terhindar dari dehidrasi tapi juga membantu tubuh membuang racun dan memproses pembakaran lemak dan membantu mengencangkan kulit.


Makan makanan rendah kalori

Berhenti makan berbagai makanan yang mengandung kalori tinggi seperti gorengan, bersantan, frozen food, terigu, gula dan makanan berlemak tinggi. Ganti kebiasaan makan yang buruk dengan sayuran dan buah segar, yogurt dan berbagai makanan kaya serat. Hal ini akan membantu tubuh menggunakan lemak yang menumpuk di paha.

Asupan nutrisi

Bukan hanya makanan berserat, asupan nutrisi dari makanan juga perlu diperhatikan, seperti asupan vitamin D, protein, dan asam omega-3. Awalnya memang berat membiasakan diri makan makanan sehat, namun kamu akan merasakan perbedaannya.

Atur waktu tidur

Tidur membantu membakar lemak tubuh yang menumpuk, asal tidak berlebihan. Dalam keadaan terlelap, kamu bisa membakar kurang lebih 45-115 kalori per jam-nya, tergantung berat badan kamu. Tapi jangan makan sebelum tidur, karena justru akan memperbesar paha.

Jangan stres

Lemak yang menumpuk di paha akan sulit dibakar meski kamu menerapkan olahraga rutin, apalagi jika kamu punya 'bakat' punya paha besar. Tubuh stres justru akan menghambat pembakaran lemak tubuh, terutama di bagian paha. Jadi sebisa mungkin jangan sampai stres.

Jangan kerja berlebihan

Kerja berlebihan hingga kamu stres dan lupa waktu istirahat hingga terbiasa begadang juga tidak bagus untuk kesehatan. Hal ini justru bisa meningkatkan berat badan sehingga sulit untuk mengecilkan paha.

Olahraga teratur

Jika kamu ingin punya paha ramping dan kencang, maka kunci utamanya adalah olahraga. Olahraga sangat efektif membakar lemak menumpuk di tubuh. Biasanya lemak di bagian paha butuh waktu lama untuk dibakar, jadi kamu juga harus sabar untuk bisa melihat hasilnya.

Lakukan gerakan pengencang paha

Jangan asal olahraga, kamu juga perlu tahu olahraga macam apa yang akan mendukung program pengecilan paha yang kamu lakukan. Latihan seperti sikap lilin, lari, naik tangga, squat dan bersepeda sangat membantu membakar lemak di paha. Biasakan melakukan aktivitas ini paling tidak 30 menit per hari.

Jadi, jangan harapkan hasil instan untuk bisa mendapatkan paha kecil. Selalu dibutuhkan pengorbanan dan usaha keras untuk membuat kaki kamu tampak proporsional dan cantik.

Ketika Istri Sedang Lelah Karena Pekerjaan di Rumah Manjakan Dia, Karena Istri Itu Bukan Pembantu Tapi Pendamping Hidup! Share Jika Kamu Setuju...

Sahabat, Di Subuh yang dingin hari yang cerah ini, aku temui Ibu yang tengah sibuk memasak di dapur.

“Ibu masak apa? Boleh saya tolong? ”
“Ini masak ikan goreng. Sama sambal tomato kesukaan Ayah ” sahutnya.
“Alhamdulillah.. mantap pasti.. Eh Bu.. calon isteriku kelihatan seperti tak boleh masak… ”

“Iya terus kenapa..? ” Sahut Ibu.

“Bukan apa Bu.. cuma cerita saja, biar Ibu tidak kecewa, hehehe ”

“Apa kamu fikir yang memasak, membersihkan, menyapu, mengemas rumah serta lain lain itu kewajiban seorang istri? ”


Saya memandang Ibu dengan tidak faham.

Lantas beliau meneruskan, “Ketahuilah Nak, itu semua adalah kewajipan Lelaki. Kewajiban kamu kelak bila telah beristri.” pungkasnya.

“Bukankah Ibu setiap hari mengerjakannya?”

Saya masih tetap tidak Faham juga.

“Kewajipan Istri ialah patuh serta mencari ridhanya Suami.” pungkas Ibu.

karena ayahmu mungkin tak dapat mengurus rumah, jadi Ibu bantu mengaturi semuanya.

Bukan atas nama kewajipan, namun juga sebagai bentuk cinta serta wujud  Isteri yang mencari redha Suaminya”

Saya semakin bingung Bu.

“Baik, anandaku sayang. Ini pengetahuan untuk kamu yang ingin menikah.”
Beliau berbalik memandang mataku.

“Menurutmu, pengertian nafkah itu apa? Bukankah Lelaki harus memberi nafkah kepada Isteri?” Tanya Ibu.

“Iya sudah pasti Bu.. ”

“Baju yang bersih itu nafkah. Hingga mencuci adalah kewajipan Suami. Makanan itu nafkah. Jadi bila masih tetap berbentuk beras, itu masih setengah nafkah. Kerana belum dapat dimakan. Hingga memasak adalah keharusan Suami. Lantas mempersiapkan tempat tinggal adalah kewajipan Suami. Hingga kebersihan rumah itu kewajipan Suami.”

Mataku membelalak mendengar kata-kata Ibuku ini.

“Waaaaah.. sampai begitu bu..? Lalu bila itu semua kewajiban Suami. Mengapa Ibu terus lakukan itu semuanya tanpa meminta dari Ayah?”

“Sudah pasti untuk mencari ridha.” Karena surga bagi seorang istri adalah ridha suami

Sahabat, Muliakan istrimu karena walaupun bukan kewajiban memasak, istri dengan ikhlas mengerjakannya.

Wednesday, August 16, 2017

Keramik di Rumah Anda Ternoda Jamur?Coba Bersihkan dengan Cara Mudah Berikut Ini !

Keramik penuh noda kurang enak dipandang. Bukan hanya itu, jika sampai berjamur punya potensi menimbulkan penyakit. Masalahnya, kadang cairan pembersih biasa tak mempan menghilangkan noda.

Ada satu cara yang dapat membersihkan jamur pada lantai yaitu dengan bubuk kristal. Berikut simak tips yang kami berikan untuk membersihkan keramik Anda menjadi lebih mengkilap

Campurkan satu sendok makan bubuk kristal dengan seperempat gelas air bersih dalam satu wadah.

Aduk hingga rata sampai terasa dingin. Jika noda sangat pekat. perbandingan campuran bubuk kristal dan air disesuaikan dengan kebutuhan.


Bersihkan keramik dengan kuas atau spons secara merata hingga kotoran betul-betul hilang.

Cara menggosok ke satu arah, bisa secara horizontal atau vertikal.
Untuk membersihkan noda di bagian nat (celah antara dua keramik), Anda bisa menggunakan sikat gigi dengan cara menggosok sesuai arah garis nat.

Bilas dengan air sebanyak mungkin hingga keramik terlihat mengkilat. Jika perlu, ulangi dari proses awal hingga mendapatkan hasil yang maksimal.

Benar Terbukti, Cukup Ditaburi Saja, Maka Semut Pun Akan Pergi Untuk Selamanya

Serangga memang kerap kali menjadi masalah dalam rumah. Salah satu serangga yang tak pernah absen ada di rumah adalah semut. Keberadaan semut jika hanya ada satu atau dua saja memang tak masalah, tapi jika semakin banyak tentu membuat risih dan tak nyaman.

Semut memang banyak jenisnya, namun kebanyakan dari mereka akan 'menyerang' makanan-makanan manis, makanan yang dibiarkan terbuka hingga makanan berbau amis. Untuk mengusir semut-semut tersebut, sudah banyak obat atau pestisida yang dijual di pasaran.

Namun, pestisida mengandung bahan kimia yang berbahaya jika terhirup oleh manusia. Belum lagi jika ada anak-anak di rumah yang bisa saja memasukan benda yang telah ditaburi obat pembasmi semut ke dalam mulut mereka, tentu sangat berbahaya. Sebenarnya ada cara mudah sekaligus murah untuk mengusir semut di sekitar rumah. Caranya adalah dengan menggunakan ampas kopi.

Kopi bubuk yang biasa kita seduh ternyata mampu untuk mengusir semut. Semut sangat tidak menyukai aroma kopi, khususnya aroma kopi hitam yang beraroma khas. Semut-semut ini akan menghindar jika mencium aroma kopi.


Mengusir semut dengan bahan ini sangatlah mudah. Bagi Anda penikmat kopi, jangan buru-buru membuang ampasnya.

Ampas kopi bisa ditaburkan di sekitar area sepeti makanan atau minuman agar tak dijamah semut. Menaburkan ampas kopi di sarang mereka juga ampuh untuk mengusir semut-semut itu selamanya.

Selamat mencoba!

Tuesday, August 15, 2017

Inilah 12 Gejala Yang menandakan Bahwa kamu Memiliki Kadar Gula Darah Tinggi! Waspada ya!

Ketika kita mendengar orang-orang membicarakan kadar gula darah tinggi hal pertama kebanyakan dari kita pikirkan adalah diabetes. Diabetes adalah kondisi yang sangat serius tapi lama sebelum seseorang didiagnosis dengan keadaan itu, tubuh mereka akan menunjukkan tanda-tanda bahwa kadar gula darah mereka terlalu tinggi. Dengan mengetahui tanda pada tubuh , kita dapat menghindari menyebabkan kerusakan permanen pada tubuh kita.

Konsumsi glukosa melalui diet kita adalah penyebab paling mungkin dari kadar gula tinggi. Glukosa didistribusikan ke setiap sel dalam tubuh dan merupakan nutrisi penting (dalam dosis ukuran yang tepat). Namun, saat kadar glukosa dalam darah menjadi terlalu tinggi dan terlalu lama, kerusakan serius dapat terjadi pada ginjal Anda, pembuluh darah, saraf, dan mata.

Dengan makanan olahan dan buatan membuat peningktan signifikan pada jumlah penderita diabet. Jumlah orang yang menderita gula darah tinggi meningkat. Satu-satunya cara untuk melindungi diri sendiri dan orang yang Anda cintai adalah untuk mulai membaca tanda-tanda yang diberikan tubuh Anda mulai dini.

Tanda-tanda gula darah tinggi

Banyak gejala di daftar ini sering diabaikan orang, padahal ini adalah gejala awal terjadinya ketidakseimbangan kimia yang perlu diatasi. Awasi jika tanda ini terjadi.

  • Sering buang air kecil dan buang air kecil pada malam hari
  • Penglihatan kabur
  • kesulitan berkonsentrasi
  • Mulut kering
  • infeksi berulang
  • Penyembuhan luka yang lambat
  • Masalah perut
  • Kelelahan konstan atau kelelahan ekstrim
  • Haus yang meningkat
  • Kulit kering dan gatal
  • Kelaparan konstan
  • Lemak perut / berat badan berlebih
  • Masalah saraf

Cermati Glycemic Index (GI) suatu makanan yang menunjukkan jumlah karbohidrat dalam produk makanan, dalam rangka untuk menyoroti makanan yang harus dihindari dan yang boleh dimakan. GI mengukur makanan dari 0-100, semakin rendah nilainya semakin rendah kadar glukosanya.

Tiga makanan dengan kadar gula tinggi untuk agar dihindari

Jika Anda telah memahami gejala pada diri sendiri atau secara proaktif mencari untuk menghindari terjadinya kadar gula darah tinggi. Sebaiknya makanan tertentu harus dihapus dari diet Anda segera.

Berikut nilai Glycemix index sebuah makanan

Satu irisan roti putih – nilai GI  70

Menimbang bahwa sandwich memerlukan dua potong roti, terus makan roti putih bisa secara signifikan meningkatkan kadar gula darah Anda. Beralih itu untuk cokelat!

Kue beras – nilai GI 78

Meskipun mereka dapat dimakan sebagai snack sehat jika kadar gula darah Anda rendah atau normal, makan kue beras di saat Anda sudah menderita gula darah tinggi sangat berbahaya.

Kentang panggang – nilai GI 85

Bagian pokok dari diet kebanyakan orang ini tidak baik bagi gula darah Anda yang tinggi.

Tiga makanan rendah gula yang aman untuk  dinikmati

Bagi Anda yang ingin serius mengurangi kadar gula darah Anda dan menjaga mereka pada tingkat yang sehat, Anda harus melihat mengatur pola makan Anda secara efektif. Itu berarti dengan mengonsumsi makanan rendah gula, dan tiga di antaranya disebutkan di bawah ini.

Kenari – nilai GI 15

Dapat dijadikan Makanan ringan atau ditambahkan ke salad, kenari makanan rendah gula dan memiliki berbagai manfaat kesehatan lainnya termasuk meningkatkan kesehatan reproduksi (untuk pria) dan kesehatan jantung.

Brokoli – nilai GI 10

Brokoli mungkin tidak menjadi sayur paling favorit banyak orang terutama anak-anak, tapi sayuran ini benar-benar membantu memperbaiki kerusakan pada pembuluh darah Anda akibat  gula darah yang tinggi.

Telur – nilai GI 0

Dengan benar-benar tidak ada karbohidrat sama sekali, aman untuk konsumsi sehari-hari. Ketika tidak makan secara berlebihan, telur  tentu saja tidak akan meningkatkan gula darah Anda. Namun hati-hati bagi mereka yang menderita kolesterol tinggi sebaiknya asupannya di batasi.

Foto Mencengangkan Terkuak! Bayi Ini “Menderita Kesakitan” di Dalam Perut Ibunya, Setelah Diselidiki, Ternyata Karena “Satu Kebiasaan” Ibunya Ini!

Setiap ibu hamil yang punya kebiasaan merokok jelas memang berbahaya bagi bayi dalam kandungannya. Karena itu, banyak ibu hamil yang sangat berusaha mati-matian untuk melepaskan dirinya dari kebiasaan buruk merokok ini. Merokok tidak hanya buruk bagi perkembangan anak dan janin dan kesehatannya, tapi juga memiliki akibat yang sangat fatal! Hasil USG di bawah ini membuktikannya kalau ternyata kebiasaan satu ini membuat bayi di dalam perut sangat menderita!

Seorang ahli dari Inggris meneliti wanita merokok dan tidak merokok yang hamil 24 minggu, 28 minggu, 32 minggu dan 36 minggu serta melakukan USG 4D untuk melakukan perbandirbandingan. Hasilnya sangat mengejutkan! Ternyata bayi dalam kandungan wanita yang merokok akan lebih sering memegang bagian hidung dan mulutnya daripada mereka yang tidak merokok, ini juga ternyata berpengaruh pada pertumbuhan janin. Janin yang normal, semakin dekat dengan hari kelahirannya, maka akan mengurangi gerakan di dalam perut ibunya, sedangkan janin dari ibu yang merokok justru akan menyebabkan sistem saraf bayi terganggu dan responnya lebih lambat, akhirnya ini akan berdampak pada pertumbuhan bayi kelak.



Merokok akan menyebabkan pembuluh darah ibu hamil menjadi sempit dan darah menjadi lebih sulit mencapai rahim. Karena itulah bayi juga tidak mendapatkan oksigen yang cukup dan tidak mendapatkan gizi yang seharusnya. Bau rokok sendiri beracun dan bisa mencapai sang bayi lewat pembuluh darah sang ibu. Karena itulah, merokok selama kehamilan akan meningkatkan kemungkinan bayi mengalami gangguan kesehatan, seperti :

– Bayi lahir dengan tubuh lebih kecil, biasanya bayi dari ibu yang merokok rata-rata lebih kecil 198 gram dari ibu yang tidak merokok.
– Resiko keguguran atau prematur lebih tinggi
– Lebih mudah terinfeksi
– 30% lebih memungkinkan mengidap asma atau alergi
– Setelah besar lebih besar kemungkinannya untuk menjadi perokok
– Kemungkin untuk menderita gangguan hiperaktif 3 kali lebih tinggi
– Resiko terkena kanker
– dan banyak penyakit lainnya

Namun, gak cuma perokok saja yang perlu memperhatikan hal ini, perokok pasif juga memiliki resiko yang sama. Karena itulah disarankan begitu tahu hamil, para ibu hamil menghindari rokok dan tempat dimana banyak orang merokok, karena itu sangat berpengaruh pada kandungan.

Kita juga perlu mengetahui kesalahan besar yang selama ini disangka oleh para perokok yang berpikir kalau menghentikan rokok sekaligus justru akan berbahaya bagi janin. Hal ini sama sekali salah, justru sama sekali tidak melukai janin, jadi ini bukan alasan bagi para perokok untuk menghentikan rokoknya pelan-pelan.

Sedangkan setelah melahirkan, jangan mengira kembali merokok sudah tidak ada hubungannya dengan bayimu, justru itu berkaitan sangat erat dengan kesehatan bayi. ?똕ebaiknya ibu yang baru melahirkan dan anak bayi berada di dalam lingkungan yang bebas rokok, karena rokok sangfat beracun terutama bagi ASI dan bagi anak bayi. Lingkungan bebas rokok bisa melindungi bayi menjadi perokok pasif, menjadi perokok pasif adalah penyebab bayi bisa mengalami resiko meninggal tiba-tiba.??Kata Michaela Goecke dari biro kesehatan di Jerman.

Paling baiknya, memang para wanita tidak merokok atau memang menghentikan rokoknya untuk selamanya sejak hamil. Kebiasaan buruk seperti ini sangat tidak baik, apalagi untuk bayimu dan dirimu sendiri.

sumber : hefty,cerpen.co.id

Monday, August 14, 2017

WASPADA!! Jangan Abaikan 5 Gejala Sindrom Ovarium Polikistik, yang Membuat Banyak Wanita Sulit Hamil!


Sindrom ovarium polikistik atau polycystic ovarium syndrome (PCOS) merupakan kelainan hormonal yang menjadi salah satu penyebab ketidaksuburan pada wanita.

Wanita dengan PCOS memiliki lebih banyak hormon laki-laki, yaitu androgen. Dokter Anuja Dorkas dari PCOS Center mengatakan, banyak wanita tak menyadari gejala PCOS karena kurangnya pengetahuan. Para dokter pun terkadang masih sulit menegakkan diagnosis penyakit ini. Berikut gejala PCOS seperti dikutip dari Prevention.com


1. Siklus haid tidak teratur

Gejala PCOS yang paling umum adalah tidak teraturnya siklus haid. Normalnya, haid datang sebulan sekali atau 21-35 hari sekali. Pada wanita yang memiliki PCOS, haid datang tak menentu bisa lebih dari 40 hari sekali, misalnya 3-5 bulan sekali. Kondisi ini membuat wanita sulit hamil.

2. Jerawat sering muncul

Munculnya jerawat sangat wajar, apalagi pada masa pubertas. Pada wanita dewasa, munculnya jerawat bisa disebabkan oleh banyak hal. Salah satunya karena ketidakseimbangan hormonal. Ini bisa menjadi salah satu tanda PCOS. Apalagi jika disertai menstruasi yang tidak teratur.

3. Tumbuh rambut di tempat tak terduga

Tumbuhnya rambut yang cukup banyak di tempat-tempat tak terduga, seperti dagu, di atas bibir, dan di tempat yang tak biasa, merupakan gejala PCOS. Hal ini terjadi karena kelebihan hormon pria pada penderita PCOS.

4. Mengidap diabetes

PCOS sering dikaitkan dengan resistensi insulin. Namun, para ahli masih terus meneliti apakah kelebihan hormon androgen yang memicu resistensi insulin. Wanita dengan PCOS sering kali menimbulkan gejala pre-diabetes. Hal ini membuat mereka sangat berisiko terkena diabetes tipe 2.

5. Kenaikan berat badan

Kenaikan berat badan juga bisa dicurigai sebagai tanda-tanda PCOS. Menurut Cleveland Clinic, kenaikan berat badan pada wanita dengan PCOS biasanya berfokus pada tubuh bagian atas dan perut.

Jika Anda memiliki gejala- gejala tersebut, konsultasilah dengan dokter endokrinologi maupun dokter kandungan. Mengatasi PCOS biasanya tak hanya dengan obat-obatan, tetapi juga harus diikuti perubahan gaya hidup sehat.

Seragam Praja IPDN Kok Ketat-ketat Seperti Kekecilan? 7 Alasan Ini Jadi Jawabannya

Apakah Anda pernah bertemu dengan para praja (siswa) Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)?

Ternyata kebanyakan orang yang melihatnya pasti akan langsung gagal fokus dengan seragam yang dikenakan. Pada umumnya praja IPDN termasuk para prianya kerap kali mengenakan seragam ketat.

Saking ketatnya sampai pinggangnya keliatan ramping banget. Bagian lengannya juga ketat, sampai mengesankan seragam mereka kekecilan atau kurang bahan.

Hal ini rupanya bukan tanpa tujuan, inilah beberapa alasan yang dikutip Misterikisah.com dari laman TribunStyle.com:


1. Aturan

Seorang praja bernama Rakha Dhifan Luthfi Febriansyah, S.STP yang diwawancarai mengatakan soal seragam telah ada aturannya yang baku. Dalam Permendagri No.46 tentang Peraturan Tatat Kehidupan Praja (Petadupra). Dalam aturan tersebut pakaian harus menyesuaikan dengan bentuk badan. Namun terlalu ketat juga tidak diperbolehkan, ada aturan dilebihkan ukuranya di bagian perut dan lengan. Bisa dibayangkan juga jika terlalu ketat malah bisa sesak nafas.

2. Motivasi

Mengenakan seragam ketat membuat para praja menjadi termotivasi buat membentuk badan supaya tampak terlihat bagus. Akhirnya mereka termotivasi untuk menjalani fitness, dan olahraga angkat beban lain untuk pembesaran otot dan membentuk keindahan tubuh.

3. Lebih Percaya Diri

Praja lain, Putut Kristiawan mengaku jika mengenakan seragam semacam itu akan terlihat rapi dan tidak mudah berkerut dan nampak elegan. Sehingga menimbulkan rasa percaya diri menjadi sorotan.

4. Gagah

Jika badan sudah bagus pakai yang ketat begitu dampaknya akan jadi telihat semakin gagah. Bayangkan kalau baju ketat tapi perut buncit, malah jadi aneh. Hal ini katakan praja Aris Ratu Djaga purna.

5. Pengontrol Berat Badan

Seragam ketat ini ternyata berfungsi sebagai tolak ukur berat badan. Jika seragam tiba-tiba terasa sempit, sudah berarti tubuh mulai melar.bDengan begitu, olahraga kembali harus ditingkatkan. Pendek kata, baju ketat jadi alat kontrol naiknya berat badan.

6. Tidak Menggangu Aktivitas

Sekilas seragam ketat ini menganggu kala mereka beraktivitas, ternyata hal ini tidak benar adanya. Seragam masih nyaman, karena bahannya bukan denim.

7. Bisa Disesuaikan\

Pihak IPDN tetap mengijinkan praja untuk menyesuaikan, meskipun di awal diberikan dari kampus, selebihnya boleh jahit sendiri. Artinya, ada kelonggaran untuk mendesain baju yang tidak terlalu ketat, asal juga tidak terlalu longgar seperti kaos oblong.

Unik ya? Bagaimana menurut Anda? [Misrerikisah/ Tn]

Sunday, August 13, 2017

Siapa Yang Menyangka Ternyata Jahe juga Bisa Jadi Solusi Buat Rambut Rusakmu. Begini Cara Meramunya !

Selain lidah buaya dan kelapa, jahe atau ginger (zingiber officinale) juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut. Tanaman dengan daging akar berwarna kuning kemerahan yang berbau menyengat ini kaya akan kandungan nutrisi.

Di dalam jahe terdapat vitamin A, E, dan B juga phosphorus, potassium, magnesium, zat besi, dan zinc yang dapat membuat rambut tumbuh sehat, kuat, dan berkilau. Bahan-bahan tersebut juga bisa menyehatkan kulit kepala, mencegah rambut rontok, menghilangkan ketombe, dan mengatasi kerusakan rambut seperti rambut bercabang, mudah patah dan kusam.


Di pasaran, ada banyak produk perawatan rambut yang terbuat dari jahe, seperti shampo, conditioner, ginger oil atau ginger powder.

Kamu juga bisa membuat produk perawatan berbahan jahe sendiri, lho. Blender jahe yang sudah ditambahkan sedikit air hingga menjadi jus kasar. Oleskan jus jahe tadi pada kulit kepala hingga ujung rambut, pijat perlahan dan diamkan selama 5-10 menit. Bilas dan jangan menunggunya hingga kering. Lanjutkan dengan pemakaian shampo seperti biasa. Lakukan seminggu sekali, dan lihat perubahannya dalam satu bulan.

Semoga bermanfaat

Waspada!! Inilah 7 Gejala yang Menunjukan Terjadinya Penumpukan Racun Dalam Usus, Begini Cara Mudah Mengeluarkannya!

Tidak sakit belum tentu sehat. Anda mungkin merasa baik-baik saja, tidak demam, pilek, dan masih bisa bekerja. Tapi, di saat yang bersamaan, Anda juga merasa kurang bergairah dan cepat merasa lelah.

Hati-hati, lesu dan lelah walau tidak sakit bisa berarti tubuh Anda menumpuk banyak racun. Jika terus dibiarkan, dapat membahayakan organ-organ penting tubuh terutama ginjal yang memang berfungsi menyaring racun dalam tubuh.


Masih tak yakin jika tubuh Anda menyimpan racun? Coba simak gejalanya berikut ini.

1. Lelah berkepanjangan

Sekalipun tidur Anda cukup, tapi sepanjang hari Anda tetap mengantuk. Ini bisa saja terjadi, karena tubuh Anda bekerja keras mengeluarkan racun yang masuk ke tubuh.

Jawaban dari rasa mengantuk berkepanjangan ini bukan kopi atau makanan manis, karena keduanya justru membuat masalah semakin buruk. Rasa mengantuk dan lelah juga bisa terjadi, karena respon tubuh terhadap hormon pengganggu yang menurunkan sistem kekebalan tubuh Anda.

2. Berat badan susah turun

Tidak pernah mudah untuk menurunkan berat badan. Jika Anda berolahraga setiap hari dan mengurangi asupan kalori dan berat badan tetap tak mau berkurang,  Anda boleh curiga ada  masalah hormonal di tubuh Anda.

Fungsi hormon alami kita, sangat dapat dipengaruhi oleh racun dalam makanan dan produk perawatan pribadi.  Anda membutuhkan detoks dan diet sehat untuk mengembalikan fungsi tubuh kembali normal.

3. Bau mulut

Anda berulang kali menyikat gigi, mengunyah permen karet, membilas mulut, dan makan permen pelega tenggorokan, namun bau tak sedap tak juga menyingkir dari mulut Anda.

Bau mulut sering berhubungan dengan masalah pencernaan, tetapi dapat juga berarti bahwa hati atau liver Anda sedang berjuang untuk menyingkirkan racun. Sampai Anda bisa mengatasi masalah itu dari sumbernya, Anda dan sekeliling Anda akan terus terganggu dengan bau mulut.

4. Sembelit

Usus menyingkirkan banyak racun setiap hari dari kehidupan kita. Ketika sembelit, kita menyimpan semua racun tersebut, yang akan berefek negatif untuk  tubuh kita. Selain perut tidak enak, sembelit dapat menyebabkan sakit kepala, nyeri, dan kelelahan.

Sembelit bisa terjadi jika Anda banyak mengonsumsi makanan olahan yang penuh dengan bahan kimia, pestisida, dan pengawet.

5. Sensitif terhadap aroma

Reaksi keras terhadap bau,  terutama wewangian - mungkin berarti bahwa Anda hanya sensitif terhadap bahan kimia.

Tapi, ini juga dapat berarti bahwa tubuh Anda sedang melawan racun. Terutama jika Anda menderita sakit kepala atau sakit perut hanya karena mencium suatu bau yang tadinya tidak memiliki pengaruh apapun terhadap Anda.

6. Nyeri otot

Jika Anda tidak melakukan aktivitas fisik yang lebih dari biasanya, maka sakit otot mungkin terjadi karena racun masuk jauh ke dalam otot dan persendian Anda.

Nyeri otot karena racun biasanya terjadi secara berulang dan terus-menerus.

7. Reaksi Kulit

Jerawat, ruam, dan masalah kulit lainnya mungkin menandakan tubuh Anda sudah kelebihan racun. Jerawat, khususnya, dapat berhubungan dengan racun dalam makanan atau produk perawatan kulit.

Mata bengkak dan eksim atau psoriasis juga bisa menjadi tanda bahwa kandungan racun sudah melewati ambang batas yang dapat ditoleransi oleh tubuh Anda.

Nah, berikut makanan yang hebat untuk membersihkan usus besar dan mencegah penyakit pencernaan :

Brokoli

Supaya memiliki tubuh yang indah dan tubuh yang super sehat, kita perlu menjaga kesehatan sistem pencernaan dengan mempercepat pergerakan makanan. Salah satu cara yang terbaik adalah untuk makan lebih banyak serat. Brokoli, dan bunga kol adalah sayuran sumber yang kaya serat.

Sayuran ini juga memiliki kemampuan besar untuk mendetoksifikasi usus besar setiap kali Anda memakannya. Lebih dari 500 studi menunjukkan bahwa sayuran adalah makanan pencegah kanker yang paling kuat. Hal ini karena tingkat kandungan antioksidannya yang sangat tinggi.

Jeruk Lemon dan air hangat

Lemon bermanfaat merangsang hati untuk memproduksi empedu, yang secara keseluruhan membantu fungsi sistem pencernaan menjadi lebih baik. Produksi empedu yang baik akan membuat perut juga bekerja lebih baik, termasuk pergerakan dan membersihkan. Minum segelas air hangat dan air lemon setiap pagi akan mendetoksifikasi tubuh sekaligus membantu usus membersihkan diri.

Bawang putih

Bawang putih tidak hanya membatu sirkulasi darah oleh jantung, tetapi juga bersifat bisa menghilangkan racun oleh bakteri dan parasit dari usus besar. Bawang putih juga mengandung antioksidan kuat yang bermanfaat mengurangi peradangan.

Dengan demikian akan meningkatkan penyerapan nutrisi makanan, meningkatkan pencernaan, dan menghilangkan zat/bahan sisa dan racun dari dalam usus.

Air minum

Usus yang dehidrasi secara terus-menerus dapat menyebabkan sembelit, kondisi yang akan menyebabkan penumpukan racun dalam usus besar. Inilah sebabnya mengapa pentingnya memastikan bahwa diri Anda sudah mendapatkan minum yang cukup setiap hari.

Alpukat

Alpukat Kaya akan jenis serat larut dan tidak larut, yaitu senyawa yang akan merangsang pergerakan usus yang sehat dan membersihkan usus besar. Serat secara umum mengurangi risiko terkena kanker usus besar. Serat larut bersifat menyerap air dan mengikat zat lain yang ada dalam usus besar untuk dikeluarkan secara bersama-sama Sayuran berdaun hijau tua Sayuran berdaun hijau tua, seperti kangkung dan bayam bersifat melindungi pencernaan dan melindungi usus besar. Klorofil yang larut dalam lemak akan menempel pada lapisan dinding usus besar, menangkap bakteri, dan menghilangkannya dari usus besar, serta menjaga lapisan lendir dalam dinding saluran pencernaan.

Sayuran hijau lainnya adalah seledri dan kacang polong. Sayuran hijau tinggi klorofil, yang akan membersihkan usus besar sekaligus membantu mendetoksifikasi hati Anda. Makanan Fermentasi Sistem pencernaan terdapat bakteri jenis menguntungkan yang bertugas membantu pencernaan makanan, keseimbangan, penyerapan nutrisi, dan pembuangan zat sisa dan racun. Pada saat keseimbangan bakteri dari sistem pencernaan terganggu, maka kesehatan seluruh tubuh keseluruhan juga bisa terganggu .

Lebih dari 80 persen sistem kekebalan tubuh berada pada usus Anda, jadi ketika flora usus tidak seimbang, maka sistem kekebalan tubuh Anda tidak akan bekerja dengan baik. Makan banyak makanan fermentasi seperti yoghurt, kombucha, acar, tempe, dan kimchi akan membantu keseimbangan bakteri usus besar. Semuanya adalah makanan probiotik yang akan membantu menjaga sistem pencernaan seimbang dan sehat.

Lidah Buaya

Lidah buaya baik untuk tubuh, untuk luar dan dalam – sehingga bisa menjadi suplemen alami yang meredakan peradangan dalam tubuh, dan membantu mencegah masalah pencernaan. Aloe vera juga merupakan cara yang bagus untuk meringankan sembelit dan melegakan sistem pencernaan.

Kacang -kacangan

Kacang-kacangan memiliki kemampuan membersihkan usus besar, serta kaya nutrisi dan antioksidan. Kacang-kacangan dan bijian adalah makanan kaya akan zat besi, seng, kalium, kalsium, vitamin B, dan protein.  Kacang adalah protein nabati yang bersih bebas steroid, hormon pertumbuhan, atau antibiotik.

Apel

Apel adalah buah super yang paling terkenal kuat dalam hal kesehatan tubuh. Apel kaya serat, sehingga mempromosikan pencernaan yang sehat. Pektin dalam kulit apel adalah jenis karbohidrat yang menebalkan dinding usus. Pada dosis terapi, pektin menghilangkan racun yang mengumpul dalam usus besar(termasuk logam berat) sekaligus memperkuat lapisan usus. Buah lain yang kaya Pektin adalah pisang dan buah jeruk.

Teh Hijau

Teh hijau tak hanya bisa menurunkan berat badan, detoksifikasi, juga berkemampuan membersihkan usus besar . Teh hijau kaya akan antioksidan, yang meningkatkan fungsi usus dan pembersihan usus besar . Minum tiga cangkir teh hijau setiap hari juga akan meningkatkan metabolisme, menjaga tubuh fit, dan membakar lemak.

Friday, August 11, 2017

Semprotkan Cairan Ini pada Tempat yang Banyak Lalatnya, Dijamin Hitungan Menit Seluruh Lalat Tewas Tak Bersisa!

Menjaga rumah Anda agar tetap bersih dan teratur tidaklah mudah, dibutuhkan banyak pembersihan dan perawatan setiap hari yang akan menyita banyak waktu Anda.

Melihat kondisi rumah yang kotor sangatlah tidak menyenangkan. Apalagi jika terdapat serangga, seperti lalat, kecoak, dan nyamuk yang menyebalkan, karena mereka sangat sulit untuk disingkirkan.

Biasanya orang-orang mengatasi masalah ini dengan menggunakan pembasi berbahan kimia. Tapi, ada obat alami sederhana yang bisa menghilangkan serangga dengan cepat dan tanpa perlu susah payah. Berikut hal yang perlu Anda lakukan.

Bahan-bahan:

1/2 cangkir cuka
1/2 cangkir minyak zaitun/minyak nabati lainnya
1/2 cangkir sampo


Cara membuat:

Tuangkan semua bahan ke dalam botol semprot dan kocok dengan baik, lalu semprotkan campuran di setiap area rumah Anda yang sering dikunjungi serangga.

Campuran ini benar-benar aman untuk anak-anak dan hewan peliharaan. Jadi, Anda tidak perlu khawatir akan merusak kesehatan mereka. Mulailah menggunakannya hari ini, dan Anda akan melihat kecoak dan lalat mati di rumah Anda hanya dalam waktu singkat.

Sumber: Healthy Holistic World

Mau Turun 10 kg dalam Sebulan? Coba Lakukan 6 Hal Ini Tiap Pagi! Dan Buktikan!!

Setelah lebaran dan segala macam keriaan yang ditimbulkan berlalu, kamu merasa bahwa berat badan naik tak terkendali? Salah satu indikasinya adalah celana jins yang biasa dikenakan terasa semakin sesak

Sadar akan hal tersebut, maka kamu pun melakukan diet ketat dan rajin berolahraga demi membakar timbunan lemak yang muncul. Selain usaha tersebut, sebuah penelitian yang dilansir dari boldsky.com menemukan cara unik untuk turunkan berat badan lho. Disebut unik karena tips tersebut harus dilakukan di pagi hari.

Penasaran apa saja tipsnya? Berikut adalah penjelasannya.

Mandi air dingin

Mandi dengan air dingin adalah kebiasaan yang umum dilakukan orang Indonesia di pagi hari. Meski terlihat sepele, namun siapa sangka bahwa mandi dengan air dingin bisa membuatmu langsing.
“Mandi dengan air dingin akan menurunkan suhu tubuhmu dan membuat tubuhmu menggunakan cadangan lemak agar selalu terasa hangat. Sehingga hal ini bermanfaat untuk menurunkan berat badan.”

Minum teh hijau

Kamu terbiasa minum kopi di pagi hari? Cobalah untuk menggantinya dengan teh hijau. Sama-sama mengandung kafein namun teh hijau ternyata bisa membantu menurunkan berat badan dengan lebih cepat. Hal ini disebabkan karena teh hijau kaya akan antioksidan yang bisa meningkatkan sistem metabolisme tubuh.

Sarapan

Kamu termasuk orang yang jarang sarapan? Well, tinggalkan kebiasaan buruk tersebut. Sebab rajin sarapan justru bisa membuat tubuhmu lebih langsing lho. Hal ini terjadi karena sarapan akan menghindarkanmu dari keinginan untuk makanan secara berlebihan atau ngemil yang bisa membuat berat badan meningkat.

Olahraga

Olahraga yang dilakukan di pagi hari bisa menjadi cara efektif untuk membakar timbunan lemak.

Sarapan tinggi protein

Sarapan memang penting. Namun lebih penting lagi jika kamu juga memperhatikan asupan nutrisi saat sarapan. Pilihlan menu sarapan yang tinggi protein seperti telur atau kacang-kacangan karena bisa membakar lemak tubuh dan membantu dalam meningkatkan massa otot.

Berjemur

Berjemur bisa menjadi cara yang menyenangkan untuk membakar timbunan lemak dalam tubuhmu. Sebabnya sinar matahari akan meningkatkan sistem metabolisme sehingga kamu bisa menurunkan berat badan dengan lebih cepat.

Selain cara di atas, selalu aktif melakukan beragam aktivitas di pagi hari juga bisa membuatmu langsing lho. Jadi, jangan malas bergerak ya!

Saat Hamil Besar, Jangan Sampai 4 Kalimat Ini Keluar Dari Mulut Suami

Sebagai masyarakat Indonesia, pasti tidak asing dengan pantangan-pantangan yang harus dihindari, apalagi saat hamil. Tak hanya istri yang hamil saja loh yang harus mematuhi pantangan tersebut, tapi ternyata suami juga demikian.

Menurut orang Jawa, banyak sekali larangan saat istri mengandung. Seperti membunuh hewan dengan sengaja tanpa berdoa terlebih dulu dan pantangan dalam menjaga mulut, entah dari makanan atau ucapan yang suami ucapkan.

Larangan itu memanglah benar dan akan menimbulkan dampak buruk terhadap istri dan juga calon bayi. Seperti halnya 4 kalimat ini yang sebaiknya tidak diucapkan tatkala istri kita hamil, apalagi hamil besar.

“Jangan Banyak Tidur, Nanti Anaknya Males Gimana?”

Dikutip dari Hipwee, Kamu pasti sering banget dengar kalimat ini, kan? Meski sebenarnya kalimat ini nggak ada hubungannya sama calon bayimu, tapi hal ini cukup menyakitkan bagi istrimu kelak. Karena kamu nggak pernah paham bagaimana lelahnya menanggung ‘beban’ sebesar itu. Bahkan, jangan pernah menyebutnya sebagai beban, meski sebenarnya itu memang beban buat istrimu. Pun itu dalam konteks bercanda.


“Badanmu kok bengkak banget?” atau “Masa badanmu masih kurus begitu? Bayi kita sehat nggak tuh?”

Kalimat dengan maksud perubahan bentuk tubuh ini jelas sangat menyakitkan bagi cewek. Ketika cewek nggak hamil aja itu sudah bikin mereka kesal, apalagi pas lagi hamil. Cewek mana yang nggak sebal kalau dikatakan ‘bengkak’? Apalagi kalau kamu melihat istrimu yang hamil tapi tubuhnya nggak ikut membesar.

Percayalah, itu nggak ada hubungannya juga sama calon bayimu. Masalah kondisi fisik dan kesehatan bayi dan ibu, hanya istrimu yang tahu. Kamu hanya perlu menemani dan mendukungnya. Nggak perlu menanyakan hal-hal yang nggak penting.

“Kalau bisa sih persalinan normal aja.”

Orang mana sih yang nggak pengen dirinya atau istrinya melahirkan secara normal ketika sudah
saatnya? Setiap cewek pasti pengen melahirkan dengan normal, tanpa harus melakukan operasi caesar. Terlebih ini akan menghabiskan biaya yang lebih besar.

Tapi dengan kamu, suaminya, berkata seperti itu, tentu akan membuat dia sakit hati. Melahirkan itu adalah pertaruhan nyawa. Kita nggak akan tahu apa yang akan terjadi ketika istri kita sudah mengalami kontraksi dan pembukaan hingga 10. Apakah nanti dia akan melahirkan secara normal atau caesar.

“Kamu nggak mau berhubungan S3ks lagi denganku?”

Ketika kamu jadi suami dan pengen melakukan hubungan s3ksual dengan istrimu, itu sah-sah aja. Istri pun harus mau melayani suaminya dalam hal ini. Tapi, ketika istrimu dalam keadaan hamil, dan kamu mengajaknya untuk berhubungan, jangan berharap istrimu akan langsung mengiyakan.

Dan sebagai suaminya, kamu juga nggak boleh langsung marah dan berkata demikian. Karena pada dasarnya cewek hamil itu nggak bisa dengan mudah melakukan ‘aktivitas berat’. Apalagi kalau ada tekanan berlebih pada bagian perutnya.

Thursday, August 10, 2017

Heboh! Vicks Vaporub Cepat Atasi Stretch Marks Usai Melahirkan Cukup Sekali Oles Hangsung Hilang Tak Berbekas !

Kulit halus dan lembut saja tidak cukup, Mama pasti mendambakan kulitnya mulus sehingga indah dipandang. Sayangnya, kehamilan dapat merusak mimpi Mama untuk mempertahankan kulit halus dan mulus. Ini karena saat hamil, Mama akan mengalami kenaikan berat badan yang diikuti dengan meregangnya kulit di beberapa bagian.

Akibatnya, usai melahirkan bersamaan dengan turunnya berat badan, kulit yang meregang itu akan kembali ke semula. Sayangnya, kondisinya sudah berubah, kulit yang semula halus dan mulus, menjadi penuh dengan parut dan guratan di sana-sini. Jelas itu membuat Mama risau. Istilahnya stretch marks.

Kabar baiknya, ada berita viral sekaligus angin baik bagi Mama, ada cara mudah, mudah, dan cepat untuk menghilangkan stretch marks, yaitu cukup dengan mengoleskan pakai Vicks Vaporub. Itu tuh, balsam yang sering digunakan saat Mama atau si kecil terkena batuk dan pilek. Testimoni keberhasilannya sudah banyak bermunculan. Salah satunya Mariska Tracy. Dalam blog-nya mariskatracy.com, ia menceritakan bagaimana khasiat balsam semriwing ini untuk kulit.

“Stretch marks gue nggak banyak-banyak amat, letaknya juga di tempat tertutup kayak paha atas, payudara, dan pantat. Nggak jadi masalah besar karena nggak keliatan. Baru-baru ini gue googling soal stretch marks dan nemu penelitian baru bahwa stretch marks bisa dipudarkan dengan Vicks VapoRub!

Siapa sangka, balsam mint ini bisa memudarkan stretch marks? Tinggal diolesin aja Vicks-nya ke bagian yang ber-stretch marks terus dipijat-pijat. Abis itu, bagian tubuh tersebut dililit plastic warp (itu tuh plastik yang dipake buat nutupin makanan supaya nggak kena angin atau kotoran), terus dibiarkan semalaman. Besok paginya baru boleh dibuka dan dicuci. Tapi, gue males pake plastik gituan, jadi gue cuma eksperimen dengan cara memijat paha atas dan payudara gue dengan Vicks.

Hasilnya, langsung keliatan, Bray! Amazing. Ini nih bagian paha atas gue yang udah gue crop biar enggak seronok. FYI, gue baru coba sekali, tapi bisa langsung ada hasilnya dan enggak perlu nunggu berminggu-minggu.

Keliatan banget kan stretch marks-nya pudar? Itu belum dililit plastic wrap dan dibiarkan semalaman, lho! Coba kalau dililit plastic wrap, pasti hasilnya lebih maksimal. Perawatan kayak begini nggak bisa dilakuin 1 atau 2 kali aja, tapi emang harus rutin soalnya Vicks cuma bantu buat memudarkan, bukannya menghilangkan. Jadi, besok-besok kalau nggak dipijat pake Vicks lagi, stretch marks-nya tentu bakal keliatan lagi seperti semula.”

Benarkah Vicks Vaporub dapat mengatasi strecth marks? “Boleh jadi begitu karena kandungan di dalamnya, tapi dengan syarat dan kondisi tertentu,” ungkap dr Kardiana Purnama Dewi, Sp.KK.

Anak Sakit Tak Harus Ke Dokter Tips Yang Jarang Dilakukan Ini Bisa Orang Tua Praktekan Dirumah

10 tips yang jarang dilakukan orang tua ketika anaknya sakit, Dr Ryan Thamrin.

1. Demam
Untuk mengatasi demam pada anak berikan baju tipis, kompres air hangat, balur tubuh dengan bawang merah, berikan madu dan air kelapa muda.

2. Pilek dan hidung tersumbat
Hirup uap air panas yang ditetesi minyak telon/minyak kayu putih. Jaga ruangan kamar agar tetap lembab dengan mematikan AC dan menyiapkan ember yang berisi air panas yang ditetesi minyak telon di sudut kamar. Untuk bayi bisa ditempeli di pelipisnya pala bubuk yang ditetesi minyak telon.

3. Batuk
Untuk mengatasi batuk pada anak bisa diberikan jeruk nipis dan madu, atau bunga belimbing ditambah madu, atau kencur yang diperas dan diberi madu

4. Sakit tenggorokan
Ketika terjadi sakit tenggorokan anak akan cenderung susah makan karena sakit untuk menelan makanan. Untuk anak yang sudah besar bisa berkumur menggunakan air hangat yang dicampur dengan garam, air garam mampu membunuh kuman dan mencegah peradangan. Meminum air hangat dengan perasan jeruk nipis dan madu mampu mengobati sakit tenggorokan akibat peradangan.
5. Diare
Ketika menghadapi anak diare yang harus dilakukan adalah member minum sebanyak-banyaknya untuk menggantikan cairan yang keluar sehingga tidak terjadi dehidrasi. Bisa diberikan oralit campuran air, garam dan gula. Daun jambu biji muda juga dipercaya mampu mengatasi diare. Lakukan diet BRATY (banana, rice, applesauce, toast roti, yogurt).

6. Sariawan
Sariawan pada anak bisa disebabkan oleh kuman dan kurangnya kebersihan mulut, untuk mengatasi sariawan bisa menggunakan daun saga yang ditumbuk dan ditetesi madu lalu ditempelkan pada sariawan.

7. Cacingan
Cacingan banyak dialami oleh anak-anak, selain menggunakan obat cacing ternyata ada cara alami yang bisa digunakan untuk membunuh cacing dalam perut yaitu petai, kandungan belerang dan tannin pada petai mampu membunuh cacing dalam perut dan mengeluarkannya melalui tinja anak.

8. Mengobati luka lecet
Dari yang tersayat pisau saat memotong bahan-bahan makanan di dapur, atau lecet karena terjatuh bisa disembuhkan dengan madu. Selain kaya nutrisi, madu murni juga berkhasiat sebagai desinfektan. Oleskan sedikit madu murni pada bagian yang luka, diamkan selama beberapa menit lalu ulangi mengoleskannya beberapa kali dalam sehari.

9. Bisul
Untuk mengatasi bisul pada anak bisa menggunakan daun bayam duri yang digiling dan ditambahkan madu lalu tempelkan pada bisul. Setelah bisul kering oleskan putih telur dan madu untuk menghilangkan bekas bisul sehingga kulit mulus kembali.

10. Mengatasi anak susah makan
Untuk mengatasi anak susah makan berikan herbal berupa temulawak, temulawak mampu merangsang nafsu makan pada anak.

Semoga bermanfaat, banyak netizen yang masih sedih di tinggalkan dokter thamrin, seperti beberapa komentar berikut ini seperti yang dilansir dari khazanahislampage:

Awas Jadi Korban Perantara! Periksa Barang Anda Saat Dibandara Jangan Sampai Anda Alami Kejadian Seperti Ibu Ini

Begitu banyak cara pelaku kejahatan untuk melancarkan aksinya. Bisa saja itu terjadi pada kalian yang tidak menyadarinya. Bukan kalian yang menjadi korbannya, tapi justru kamu yang menjadi perantaranya. Kejadian penyelundupan mungkin bisa saja kamu alami tanpa disadari.

Sebuah video diunggah oleh pengguna Facebook bernama Muzlie Muzlim pada 4 Agustus 2017.
Video itu menunjukkan bagaimana petugas pemeriksa menggeledah sandal seorang ibu.

Ibu itu tampak tidak bisa berkata apa-apa. Begitu sandal itu dibongkar, menemukan dua bungkus narkoba yang disembunyikan dalam sandal.

Jadi total ada empat bungkus di semua sandal.
Petugas lantas mendokumentasikan penemuan ini.

Namun tidak jelas apakah ibu ini menjadi pelaku penyelundupan narkoba atau hanya perantara yang tidak sadar sama sekali.


Dalam keterangan yang dituliskan oleh Muzlie Muzlim, dia mengingatkan kepada para wanita untuk berhati-hati.

Terutama ketika mereka sandalnya tertukar atau hilang.
Berikut keterangan selengkapnya dari Muzlie Muzlim:

"Peringatan terutama kepada kaum wanita.

Berhati2 bila anda singgah untuk menunaikan solat di lapangan terbang semasa menunggu boarding.

Bila sandal anda hilang selepas menunaikan solat... sama ada "terpakai/terbawa" oleh orang lain, jangan sekali-kali anda memakai mana2 sandal yang ada.

Sebenarnya ia sengaja ditukar oleh seseorang yang berniat jahat.

Jika anda terlepas pada pemeriksaan keselamatan, pasti ada seseorang tiba2 muncul dengan ramah dan memohon maaf diatas kekeliruan tersilap ambil milik anda.

Tetapi jika anda tak lepas pada pemeriksaan keselamatan, anda sendiri yang bakal menanggung risikonya," Demikian yang dikutip dari tribunnews.com.

Sejauh ini postinga itu telah mendapatkan lebih dari 11 ribu emoji dan 39 ribu share.

Wednesday, August 9, 2017

Didihkan Lemon,Jahe & Bawang Putih..Dan Minumlah Airnya Di Pagi Hari Ketika Perut Kosong.. Anda Tidak Akan Percaya Melihat Hasilnya...

Kami berikan resep Jerman kuno yang demikian baik untuk kesehatan Anda, yang dapat Anda gunakan untuk menyembuhkan dan menghindar aterosklerosis, kelelahan, infeksi, dingin, kolesterol tinggi dan banyak lagi.Ini resourcefully tingkatkan sistem kekebalan badan Anda. Diluar itu, bersihkan organ hati Anda. Obat yang besar ini hanya terbagi dalam empat bahan.

Bahan-bahan:

Empat bawang putih (besar)
One 1 – 1, 5 inci (3-4 cm) jahe
Empat lemon organik
0, 5 galon (2 l) air murni

Persiapan :

Bersihkan lemon dikupas dan dipotong-potong.
Mengupas bawang putih.
Haluskan lemon, jahe, dan bawang putih hingga gabungan jadi kompak.
Tuang gabungan dalam panci
Berikan 2 liter air dalam panci dan aduk
Saat mendidih, keluarkan dari panas dan biarkanlah dingin
Ambillah saringan padat, saring gabungan dari panci dan mentr4nsfer cairan dalam botol kaca serta Menyimpannya di almari es

Langkah penggunaan :

Minum satu gelas resep ini semasing pagi hari saat perut kosong, dua jam terlebih dulu makan. Ambillah satu gelas obat ini sehari-hari sepanjang 3 minggu. Buat istirahat pendek dari minum itu, dan kemudian senantiasa mengambil sepanjang 3 minggu. Anda dapat berikan beberapa madu pada minuman bila Anda fikir itu tak enak.

Anda akan saksikan hasil selekasnya sesudah Anda usai 3 minggu pertama, Anda akan merasa fresh kembali dan direvit4lis4si.

Obat ini demikian bermanfaat pada pemb " uluh darah kalsifikasi kemacetan pada badan, yang berarti menghindar pembentukan batu ginjal juga.

Demikian info ini semoga berguna dan jangan sampai lupa dishare ya.

Ternyata Ada Cara Membedakan Es Batu dari Air Mentah dan Air Matang Loh! Ini Dia Rahasianya

Saat kita pergi ke sebuah restoran ataupun pedagang kaki lima hanya untuk membeli sebuah minuman, maka biasanya kita memesan minuman yang mengandung es. Namun pernahkah terpikir dibenak kita, apakah aman es batu yang kita konsumsi tersebut. Terbuat dari air apakah es batu tersebut, air matang atau air mentah?

Es batu yang terbuat dari air mentah mengandung banyak bakteri e-coli. Bakteri ini banyak dijumpai pada air minum yang bisa berdampak buruk pada kesehatan. Apalagi bila pada es batu yang terbuat dari air mentah dimana bakteri ini belum tersterilisasi oleh proses pemanasan saat merebus. Bahayanya bakteri ini bagi tubuh adalah selain dapat menyebabkan masalah pencernaan yang serius, merusak ginjal dan melemahkan dinding usus pada anak kecil.

Memang sangat sulit untuk bisa membedakan es batu yang terbuat dari air mentah ataupun matang. Berikut cara membedakan es batu yang terbuat dari air mentah atau matang seperti dirangkum dari berbagai sumber :


Es Batu dari Air Mentah

Terdapat banyak penggumpalan di bagian tengah atau bagian sisi dari es batu, jadi warna es batu akan dominan putih seperti susu. Penggumpalan ini terjadi karena pada air mentah banyak gas yang masih terjebak di dalam air kemudian terbekukan.Umumnya dibuat dalam bentuk balok balok besarBila dicium akan terasa kurang segar dibanding es batu air matangSeringkali didapatkan kotoranBila dicolek lalu dicicipi, es batu dari air yang berbahaya akan terasa pahit

Es Batu dari Air Matang

Hanya sedikit gumpalan gas sehingga es berwarna dominan bening. Proses perebusan akan melepaskan gas-gas dalam air sehingga sedikit sekali yang terjebak dalam proses pembekuanUmumnya dibuat dalam bentuk bungkusan plastik atau cube-cube kecilBila dicium akan terasa segarJernih dan tidak didapati kotoraBila dicolek lalu dicicipi, es batu dari air matang akan terasa seperti air minum biasa

Wow! Gadis ini Sukses Pangkas 19Kg Berat Badannya dengan Cara Alami! Berikut Kisahnya Semoga bisa menjadi Motivasi bagi yang Ingin Diet!

Memiliki tubuh gemuk kadang membuat sebagian perempuan tidak percaya diri. Sulitnya memilih pakaian yang pas dan alasan kesehatan membuat banyak perempuan mulai membangun kesadaran untuk menurunkan berat badan dengan cara sehat. Salah satu perempuan muda yang berhasil menurunkan berat badannya adalah Anna Intani.


Foto: copyright vemale.com/Anisha Saktian Putri

Saat dijumpai oleh tim Vemale.com, Anna bercerita banyak mengenai berat badannya. Awalnya, berat badan Anna mencapai bobot 89 kg, angka yang cukup besar jika dibandingkan dengan tinggi badannya 169 cm. Hal ini membuat Anna was-was terkena obesitas dan diabetes sebab dia memiliki faktor risiko keturunan diabetes.

Mulai dari situlah, ibunda Anna meminta gadis cantik ini untuk mulai diet dan menjaga pola makan. Alasan yang sangat wajar, sebab setiap ibu pasti ingin anak-anaknya sehat dan sebisa mungkin memutus mata rantai diabetes.

"Mama yang selalu ingin supaya aku menurunkan berat badan, soalnya takut obesitas dan kena diabetes, karena aku punya risiko turunan diabetes dari keluargaku. Mama yang paling cerewet untuk masalah makanan," ujar perempuan yang berprofesi sebagai guru ini.
Berkat nasihat dari ibunda, Anna akhirnya memutuskan untuk diet pada semester tujuh ia kulian. Di saat yang sama, Anna sedang menyusun skripsi pada tahun 2015.

"Selain takut diabetes, aku menurunkan berat badan agar terlihat cantik pakai kebaya ketika aku wisuda," ujarnya.

Dari perjuangan yang dilakukan, berat badan yang semula 89 kilogram, kini angkanya mengecil pada angka 70 kg. Pengorbanannya itu dilakukan dengan kerja keras. Anna harus rela tidak makan nasi dan beolahraga cukup keras.

"Aku hindari makan nasi, lalu olahraga aku di gym. Kalau di gym sampai nangis-nangis karena capek banget. Biasanya aku di gym mulai dari jam 4 sore selesai jam 7 malam, mulai dari Senin sampai Sabtu, " ujar Anna.

Anna pun memiliki pola diet dengan makan sehat dan teratur dan bisa kamu contoh:

Pagi: makan oatmeal dan sayuran rebus

Siang: makan buah-buahan

Mulai jam 6 sore tidak makan malam, jika lapar Anna mengganti camilan dengan makan buah.

"Aku boleh makan nasi hanya hari Minggu tapi cuman makan siang saja," tambah Anna.

Jika dilihat-lihat, diet yang dilakukan Anna sangat ketat sekali. Dia harus menghentikan hobi ngemilnya demi tubuh yang langsing.

"Aku kan suka banget ngemil, nah ini ditantang untuk nggak ngemil. Kadang aku ganti cemilannya dengan cemilan sehat seperti makanan serba gandum dan oat," lanjutnya.

Dengan rutinitas olahraga dan makan yang sangat ketat, seringkali perempuan menyerah di tengah jalan. Hal yang sama juga terjadi pada Anna, namun dia memberi motivasi agar tidak berhenti. Rasa capek itu ada, namun ingatlah hasil yang sudah didapat dan tujuan awal menurunkan berat badan.

"Capek banget, kadang ingin berhenti. Tapi aku dikasih semangat terus sama mama. Ya itung-itung pengorbanan lah buat Mama," tutup Anna.

Itulah cerita diet sukses Anna. Kalau Anna bisa, kamu juga pasti bisa. Tapi ingat ya, diet yang sehat adalah diet yang dilakukan dengan cara sehat, mulai dari pengaturan pola makan dan olahraga. Tak perlu pakai obat-obatan dan hindari diet asal-asalan. Konsultasikan pada dokter atau ahli gizi untuk mendapatkan menu diet paling sehat dan cocok untuk tubuhmu.

Semangat, ladies! You can do it!

Via : Vemale.com

Tuesday, August 8, 2017

INILAH 5 Cara Mudah Turunkan Berat Badan Dalam Seminggu, Tanpa Diet Extrim !

Orang-orang yang ingin menurunkan berat badan dengan cepat, berpikir bahwa mereka benar-benar harus melakukan diet ekstrem dan menjalani olahraga keras.

Ini memang benar. Tapi di sisi lain, ada cara yang lebih sehat dan aman untuk menurunkan berat badan dengan cepat. Diet ekstrem hanya akan menimbulkan masalah kesehatan, jika Anda tidak memiliki kekebalan tubuh yang kuat.

Lebih baik, lakukan lima langkah berikut ini untuk dapat menurunkan berat badan hanya dalam waktu satu minggu. Ingat, menurunkan berat badan bukanlah tugas yang mudah. Proses menurunkan berat badan membutuhkan dedikasi dan ketekunan. Semakin cepat Anda memulai, Semakin cepat Anda akan menuai hasil.

Pertama berhenti mengonsumsi makanan tinggi kalori dan junk food.

Anda harus membuang semua makanan yang mengandung tinggi gula, lemak dan kalori, seperti keripik, cookies dan cake. Makanan jenis ini hanya memiliki sedikit nilai gizi yang akan terakumulasi dengan kalori. Anda tidak akan bisa menurunkan berat badan jika terus mengonsumsi jenis makanan ini meski Anda rajin berolahraga.


Ke-dua perbanyak minum air putih.

Anda harus minum minimal 8-10 gelas air putuh per hari. Menjaga tubuh Anda agar tetap terhidrasi sangat penting agar racun dapat keluar dari tubuh Anda. Selain itu, air juga dapat mencegah terjadinya retensi cairan.

Ke-tiga konsumsilah makanan kaya serat.

Konsumsilah makanan yang kaya serat, seperti biji-bijian, sayuran dan kacang-kacangan. Dengan serat, Anda tidak akan merasa lapar. Konsumi makanan tinggi serat juga dapat mencegah masalah kardiovaskular.

Ke-empat lakukan olahraga ringan.

Jika Anda ingin mempercepat kerja jantung, Anda harus mengaktifkannya, setidaknya 30-45 menit setiap hari. Anda dapat melakukan jogging, aerobik, menari, berenang atau berjalan. Dengan melakukan olahraga-olahraga ringan ini, Anda bisa dengan mudah membakar kalori dan menurunkan berat badan.

Terahir lakukan pilates dan yoga.

Anda harus berlatih yoga dan pilates untuk memperkuat tubuh Anda. Olahraga ini bermanfaat untuk seluruh tubuh Anda. Jika Anda ingin menurunkan berat badan dan mempercepat metabolisme lakukan olahraga ini.

Itulah tadi lima cara mudah untuk menurunkan berat badan Anda dengan waktu yang singkat dan juga tidak memakan biaya yang mahal.

Selamat mencoba, jangan lupa untuk di Share ya !

Sumber: Health Tips Portal

Begini Tata Cara Membedakan Antara Sakit Sungguhan Dengan Sakit Karena Ulah Setan Bisa Langsung Praktekan

Alhamdulillah ada tatacara sederhana untuk mengecek dan membedakan antara penyakit biasa dengan penyakit non medis yg disebabkan karena ulah setan.

Diantara cara pengecekannya adalah dengan baca selengkapnya..

Bismillah..

Saat acara di Cirebon kemarin, kami menemukan kasus seorang wanita yg bola matanya hampir keluar...

Kata keluarganya dia juga sering tidak sadarkan diri, begitu juga saat kami datang ke rumahnya kondisinya sedang tidak tersadar...

Saya belum pernah menemukan kasus demikian, dan saya tidak ingin gegabah memvonis ini gangguan ghaib tanpa adanya pengecekan lebih lanjut...

Alhamdulillah ada tatacara sederhana untuk mengecek dan membedakan antara penyakit biasa dengan penyakit non medis yg disebabkan karena ulah setan... insya Allah malam ini akan saya share secara GRATIS untuk seluruh teman-teman FACEBOOK... semoga dengan ini semuanya bisa meruqyah diri sendiri dan keluarganya, demikian yang kami kutip dari akun facebook.com/mfaizar2.

Diantara cara pengecekannya adalah dengan meletakkan tangan kita ke kepala marqi (orang yg diruqyah), pada video ini saya menumpukkan tangan saya di atas TANGAN SUAMI wanita tsb yg sudah diletakkan pada kepalanya...


Lalu setelah meletakkan tangan di kepala bacalah ayat-ayat berikut :

  • 1.Al-Fatihah
  • 2.Al-Baqoroh 1-5 (atau bisa juga dengan membacanya sampai ayat 23)
  • 3.Al-Baqoroh ayat 102
  • 4.Al-Baqoroh ayat 163-164
  • 5.Ayat Kursiy
  • 6.Al-Baqoroh 285-286
  • 7.Ali 'Imran ayat 18-19
  • 8.Al-A'raaf ayat 54-56
  • 9.Al-Mu'minun 115-118
  • 10.Ash-Shaffat 1-10
  • 11.Al-Ahqaaf ayat 29-32
  • 12.Ar-Rahman ayat 33-35
  • 13.Al-Hasyr ayat 21-24
  • 14.Al-Jin ayat 1-9
  • 15.Al-Ikhlas
  • 16.Al-Falaq
  • 17.An-Naas

Lalu bagaimana kita tau ada jinnya atau tidak ?

Ada cara untuk mengetahuinya .

Dan ternyata benar, saat kami bacakan surat Al-Fatihah wanita tsb muntah dan menggeliat yang menandakan penyakitnya bukan penyakit biasa melainkan penyakit yg sudah ditumpangi setan...

Sebenarnya kasus gangguan setan pada mata manusia sudah ada di zaman para shahabat dulu, diantaranya istri Abdullah bin Mas'ud yg matanya dicolok oleh setan hingga terasa sakit dan selalu berair..

Berikut matan riwayatnya :

سمعت رسول الله صلى الله عليه وسلم يقول إن الرقى والتمائم والتولة شرك قالت قلت لم تقول هذا والله لقد كانت عيني تقذف وكنت أختلف إلى فلان اليهودي يرقيني فإذا رقاني سكنت فقال عبد الله إنما ذاك عمل الشيطان كان ينخسها بيده....

"Aku telah mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda : "SESUNGGUHNYA RUQYAH, TAMIMAH, DAN PELET ITU SYIRIK"...

Lalu istrinya berkata, "Mengapa engkau berkata demikian wahai suamiku ? DEMI ALLAH mataku sakit (seperti dilempar sesuatu) dan aku pergi ke seorang Yahudi utk meruqyahku, apabila ia meruqyahku maka sakit di mataku menjadi ringan..."

Ibnu Mas'ud menjawab, "Sungguh penyakit mata itu adalah ulahnya SETAN, ia menusukkan tangannya di matamu..."

Tentunya ruqyah yg dimaksud dalam hadits di atas adalah ruqyahnya para ahlul kitab yg dikhawatirkan ada kesyirikan di dalamnya, adapun ruqyah syar'iyyah itu sangat dianjurkan spt yg tertera pada terusan hadits tsb :
يكفيك أن تقولي مما كان رسول الله صلى الله عليه و سلم يقول :
أذهب البأس رب الناس اشف أنت الشافي لا شفاء إلا شفاؤك شفاءا لا يغادر سقما

Cukup engkau mengucapkan doa yg juga dibaca oleh Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam tatkala sakit :
"Adzhibil ba'sa Rabbannaasi isyfi wa anta Asy-Syaafi laa syifaa-a illa syifaa-uka syifaa-an laa yughodiru saqoman"

Itu jika kondisi pesakit memungkinkan utk ruqyah mandiri, apabila kasusnya smpe tidak sadar dan tidak memungkinkan untuk ruqyah mandiri, maka sudah menjadi tugas keluarganya untuk meruqyahnya...

Dan alhamdulillah stelah diruqyah, wanita itu tersadar dan matanya sudah agak masuk ke dalam...

Intinya semua penyakit insya Allah bisa diruqyah, tp sebisa mungkin yg meruqyah adalah keluarganya dulu, baru setelahnya menghubungi ahli ruqyah jika memang dirasa berat saat menangani ... kita tetap berharap mendapat keutamaan masuk surga tanpa hisab dan adzab bersama 70 ribu golongan yg SEMPURNA

KETAWAKALANNYA pada Allah Ta'ala..

Simak videonya :



Barakallahu fiikum
Muhibbukum fillah

Abu Musyaffa Muhammad Faizar
Via : Wajibaca.com

Wih Canggih! Pria Ini Bisa Bunuh 4000 Nyamuk Semalam dengan Modal Kipas, Begini Caranya!

Hal utama yang perlu kita waspadai saat musim pancaroba adalah wabah penyakit.
Terutama yang ditularkan lewat serangga, yaitu nyamuk.

Saat pergantian musim, populasi nyamuk biasanya semakin banyak.
Selain insektisida, ada cara lain yang bisa kalian lakukan untuk membasmi serangga pengganggu ini.

Seorang pengguna YouTube bernama Dan Rojas menemukan cara baru untuk membunuh nyamuk di rumah dengan tiga alat sederhana.

Yang kalian butuhkan hanya kipas angin, alkohol dan jaring-jaring jendala.

Dengan cara ini, Rojas bisa membunuh sekitar 4 ribu nyamuk setiap malam.
Ia hanya menggunakan anjing pit bull-nya yang bernama Rocky sebagai umpan.

Dalam video yang diposting di saluran Youtube, GreenPowerScience itu, Rojas menemukan cara cerdas mengkap ribuan nyamuk dengan sangat mudah dan terjangkau.

Yang kalian butuhkan adalah kipas blower, jaring penghalang dari serat logam, alkohol dan sebuah umpan.

Alat pembasmi nyamuk
Alat pembasmi nyamuk (Elitereders)
Rojas punya gagasan bahwa nyamuk snagat tertarik pada karbondioksida.

Jadi, kalian perlu umpan, misalnya anjing, babi, burung atau hewan lain yang menghembuskan napas karbondioksida.

Ketika nyamuk terjebak dalam jaring-jaring, Rojas menyemprotkan larutan alkohol untuk membunuh mereka.

Jika kalian tidak punya hewan peliharaan sebagai umpan, bisa diganti dengan soda di dalam botol yang sedikit dibuka.

Karbon dioksida dari botol akan menarik nyamuk masuk perangkap.

Bagi orang yang tinggal di negara-negara dengan masalah nyamuk pembawa virus, cara ini ampuh untuk mencegah penyebaran zika, deman berdarah dan cikungunya.

Monday, August 7, 2017

Perlu Tahu! Ini Bahaya dan Gejala Maag Akut, Penyakit yang Diderita Dokter Ryan Thamrin

Kepergian dokter ganteng Ryan Thamrin sungguh mengejutkan publik. Ternyata di balik fisiknya yang terlihat bugar, dokter pemandu acara DR OZ Indonesia itu harus berjuang melawan penyakit di tubuhnya.

Setahun sebelum kepergiannya dari acara DR OZ Indonesia, pihak keluarga mengatakan kalau Ryan terkena maag akut.

Ryan meninggal dunia karena penyakit maag akut sejak setahun belakangan ini. Demikian disampaikan sepupu almarhum, Doni Aprialdi.

Ditemui di rumah duka di Jalan Kesadaran, Gang Kesabaran, Pekanbaru, Doni menjelaskan bagaimana dr Ryan Thamrin melawan penyakit di tubuhnya.

Berawal dari maag akut di tubuhnya, dalam pengobatannya Ryan kemudian diobati hingga sampai ke Malaka.


Saat pengobatan itulah diketahui ada selaput di luar otaknya.

Ada benjolan di kepalanya.

Dilansir dari KlikDokter, dr Astrid Wulan Kusumoastuti menuliskan bahwa pada tahun 2012, angka kejadian maag di Indonesia sendiri mencapai 40,8%.

Hal tersebut membuat maag mulai dianggap sebagai kondisi umum dan tak lagi mendapat perhatian yang sepatutnya.

Maag sendiri merupakan iritasi atau radang pada lapisan dinding lambung.

Sementara maag akut ialah proses radang akut yang terjadi di dinding lambung.

Salah satu penyebab maag adalah penyakit asam lambung (GERD atau refluks asam lambung).

Penyakit ini terjadi saat isi lambung, termasuk asam lambung, naik menuju kerongkongan sehingga Anda merasa mual dan nyeri dada.

Namun, banyak orang salah paham dan mengira bahwa maag itu sama dengan asam lambung.

Ini karena pada kebanyakan kasus, keluhan maag disebabkan oleh gangguan asam lambung.

Asam lambung sendiri adalah enzim yang diproduksi tubuh secara alami. Gunanya adalah mencerna makanan.

Kalau Anda kebanyakan asam lambung atau bila asam lambung naik ke kerongkongan, ini akan menyebabkan gejala-gejala yang lebih dikenal dengan sebutan maag. Jadi, sebetulnya tidak semua orang punya maag.

Apa saja tanda-tanda dan gejala maag (gastritis)?

1. Hilang nafsu makan
2. Mual dan muntah
3. Nyeri di perut bagian atas
4. Merasa kenyang meski baru makan sedikit

Anda harus menghubungi dokter Anda jika gejala-gejala yang dialami belum hilang juga.

Anda juga perlu memberitahu dokter jika perut Anda merasa tidak nyaman setelah minum obat, terutama aspirin atau obat penghilang rasa sakit lainnya.

Ada beberapa hal yang bisa memicu maag atau penyakit yang menyebabkan maag.

Di antaranya pola makan tidak teratur, sering mengonsumsi makanan pedas atau yang kadar lemaknya tinggi seperti gorengan, gaya hidup tak sehat seperti merokok atau kebanyakan minum minuman beralkohol, kelebihan berat badan atau obesitas, sedang menjalani pengobatan tertentu seperti antibiotik, aspirin, steroid, dan pil KB, stres atau kelelahan.

(xoxo)

Perempuan Ini Berhasil Turunkan Berat Badan 31 kg dalam Waktu Singkat, Ternyata Ini 3 Rahasianya!

Memiliki tubuh yang sehat dan ideal menjadi impian banyak orang. Sayangnya impian ini terkesan sebatas angan-angan yang sulit dicapai untuk seorang penderita obesitas.

Mereka merasa terlalu berat dan malas untuk menggerakkan badannya.

Namun cerita lain datang dari Lucy Carleton. Perempuan 21 tahun ini berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 31,7 kg.

Lucy pada awalnya tidak memiliki keinginan untuk menguruskan badannya. Hingga pada suatu saat ia harus dibawa ke rumah sakit karena penyakit sindrom ovarium polikistik (PCOS) yang ia derita.

Sindrom ini pada umumnya mudah diderita oleh perempuan dengan kondisi kelebihan berat badan.

PCOS membuat siklus menstruasinya kacau dan bahkan menjadi anemik. Pada suatu malam darah yang ia keluarkan sangat banyak dan memaksanya untuk dibawa ke rumah sakit.

Ia harus memperoleh transfusi darah di ruang ICU.
Ia sangat lemah dan jantungnya memompa darah lebih cepat.


Semenjak saat itu ia bertekat untuk menurunkan berat badannya.

1. Pola makan

– Sarapan: Oat, irisan almond, 1/2 cangkir buah, dan 2 butir telur rebus
– Makan siang: 4 ons ayam bakar, nasi quinoa / coklat, asparagus, 1/4 alpukat
– Makan malam: kalkun dengan sayuran panggang (squash, zucchini, bawang, paprika, jamur, dan bayam) dan 1/4 alpukat.

Untuk mengoksidasi lemak, kamu harus makan 1 sdm lemak baik (seperti kacang, irisan daging sapi Irlandia, alpukat dan banyak lagi) setiap hari.

2. Olahraga

Lucy memilih untuk melakukan lari sprin atau naik turun tangga dalam speed yang kencang sekitar 20 menit.

Setelah itu ia melakukan latihan angkat berat 30-45 menit.

3. Merubah gaya hidup

Lucy mengaku pada Times of India kalau dirinya menghindari junk food. Tak hanya itu, ia juga melakukan olahraga 5-6 hari dalam seminggu. dari peristiwa ini, Lucy belajar kalau semuanya mungkin jika kamu menyetingnya dalam fikiran.

Saat fikiran sudah tersetting, maka tubuh akan mengikuti apa yang mereka minta.

“If you want to change phisically, you must chage mentally first.” (TribunStyle.com, Triroessita Intan Pertiwi)

Sumber:tribunnews.com

Sunday, August 6, 2017

Dahak Bewarna Cokelat, Hijau, Merah, Kuning dan Apa Bahayanya? Kenali Arti dan Penyebab Warna Dahak dari Batuk Anda! Info penting nih!

Tersiksa karena Anda menderita batuk disertai dahak? Berikut dituliskan informasi arti dari warna dahak terkait kesehatan individu.

Dahak mengacu pada lendir mengental yang disekresikan oleh selaput lendir saluran pernapasan. Sebagian besar dari kita cenderung membingungkan istilah lendir dan dahak. Lendir adalah lapisan pelindung yang normal sekitar selaput lendir pernapasan, visual, pendengaran, dan saluran pencernaan, dan dasarnya terdiri dari glikoprotein dan air. Dahak adalah jenis khusus dari lendir yang dihasilkan di saluran pernapasan ketika terjadi adanya infeksi atau penyakit.

Istilah Dahak (Phlegm) ini berasal dari phlegma bahasa Yunani yang berarti peradangan. Seiring dengan elektrolit dan garam yang hadir dalam lendir, dahak juga mengandung bakteri, virus, kotoran, komponen darah dan sel-sel inflamasi yang mati yang dapat dihasilkan karena infeksi. Setelah dahak terakumulasi yang tidak diinginkan tubuh kemudian dikeluarkan dari saluran pernapasan melalui batuk.


Batuk berdahak juga disebut sebagai sputum. Dahak biasanya diproduksi dalam tabung bronkial, paru-paru, saluran tenggorokan dan bagian lain dari saluran pernapasan selain rongga hidung. Sekresi dalam rongga hidung disebut nasal mukus. Dahak dapat menjadi tanda infeksi seperti bronkitis, pneumonia, pilek atau flu, masalah sinus kronis, asma dan bahkan kanker paru-paru dalam situasi tertentu.

Berbagai jenis infeksi menghasilkan dahak berwarna berbeda. Warna dahak bisa membantu dalam mengidentifikasi sifat infeksi.

Apa Arti Warna dari Dahak?

Batuk Berdahak Bening

Dahak berwarna bening, keruh, atau berair umumnya dianggap seperti dahak biasa. Namun, dalam kasus tertentu seperti pilek yang disebabkan oleh infeksi virus, atau reaksi alergi dapat menyebabkan produksi berlebihan dari dahak yang bening. Hal ini dapat mengawali produksi lendir kuning atau lendir hijau, terutama pada tahap awal infeksi. Beberapa penyebab untuk produksi dahak yang bening meliputi :
Bronkitis kronis
Postnasal drip (lendir yang merembes dari saluran nasal)
Gastroesophageal Reflux Disease (GERD)

Batuk Berdahak Putih atau Abu-abu

Dahak berwarna putih atau abu-abu dapat menunjukkan infeksi saluran pernapasan atas atau kemacetan sinus. Penyebab penting lainnya :

Virus atau bronkitis kronis
Asma
Gastroesophageal Reflux Disease (GERD)
Radang tenggorokan
Alergi

Penting untuk dicatat bahwa mengkonsumsi susu atau produk susu tidak menyebabkan produksi lendir berwarna putih. Namun produk susu dapat membuat lendir menjadi kental dan sulit bagi tubuh untuk mengeluarkannya. Polusi udara dan merokok dapat menyebabkan produksi dahak berwarna abu-abu. Dahak putih berbusa dapat menjadi hasil dari edema atau obstruksi pada saluran pernapasan.

Batuk Berdahak Kuning Terang

Dahak berwarna kuning terang adalah tanda sistem kekebalan tubuh berfungsi dengan baik. Ini menandakan bahwa sistem kekebalan tubuh melawan infeksi virus dalam tubuh di awal atau akhir infeksi sinus. Infeksi, asma, atau alergi dapat menyebabkan peradangan pada saluran pernapasan. Hal ini pada gilirannya menyebabkan akumulasi sel-sel inflamasi dalam dahak yang berubah menjadi warna kuning muda. Dahak kuning terang merupakan tanda infeksi virus pada saluran pernapasan bagian atas. Berkali-kali menghirup udara kering dapat menyebabkan kondisi ini juga.

Batuk Berdahak Kuning Tua

Dahak berwarna kuning kental dan pekat adalah tanda pasti infeksi bakteri, infeksi sinus atau infeksi saluran pernapasan bawah. Infeksi saluran nafas bawah seperti bronkitis kronis atau hasil bakteri pneumonia dalam produksi dahak yang berwarna kuning tua. Jika seseorang mengembangkan nyeri pada dada, batuk, sesak napas disertai dengan dahak berwarna kuning pekat, maka harus mencari perhatian medis segera.

Batuk Berdahak Hijau

Dahak berwarna hijau sering diproduksi karena infeksi jangka panjang atau penyebab inflamasi non-infeksi. Warna dahak dapat dikaitkan dengan enzim yang disebut myeloperoxidases (MPO) yang disebabkan oleh kerusakan neutrofil dalam sel dan dikeluarkan oleh sel-sel darah putih. Jika disertai dengan gejala lain seperti batuk, kelelahan, mengi, kehadiran dahak hijau dapat menunjukkan bronkitis kronis. Penyebab medis lainnya :
Pneumonia
Fibrosis kistik
Abses paru

Jika disebabkan oleh infeksi maka dahak hijau akan bernanah atau disertai nanah. Jika hal itu disebabkan oleh penyebab inflamasi non-infeksi, maka jumlah besar lendir hadir dalam dahak.

Batuk Berdahak Cokelat

Dahak berwarna cokelat sering dikaitkan dengan orang-orang yang merokok. Anda dapat menemukan dahak bercampur dengan air liur Anda. Bila Anda batuk, Anda akan merasa dahak bertekstur kasar. Ini berarti bercampur dengan debu dan benda asing akibat kerusakan silia umumnya diamati pada pasien dengan PPOK (penyakit paru obstruktif kronik). Jika Anda merokok terlalu banyak, warna dahak akan berwarna cokelat karena resin atau tar menempel. Kurangi frekuensi merokok Anda jika Anda mengamati hal ini, karena dapat memperburuk masalah pernapasan yang mendasari. Juga, orang-orang yang telah menghirup banyak debu dan asap, mungkin mengalami batuk berdahak coklat. Ini juga mungkin merupakan tanda dari bronkitis kronis, terutama pada perokok berat.

Dalam kasus-kasus tertentu, orang mungkin batuk berdahak cokelat karena konsumsi hasil dari warna makanan tertentu hadir dalam cokelat, kopi, atau anggur merah. Refluks asam disebabkan oleh makanan ini dan dapat mengakibatkan Anda batuk berdahak cokelat.

Batuk Berdahak Merah Muda

Dahak berwarna merah muda merupakan indikasi kondisi serius seperti gagal jantung kronis. Jika muncul tiba-tiba bersama dengan kelelahan, kelemahan, denyut jantung tidak teratur, perut bengkak, pembengkakan kaki dan tangan, batuk terus-menerus dengan disertai lendir putih atau merah muda, itu bisa menunjukkan gagal jantung akut yang membutuhkan bantuan medis segera.

Jika dahak warnanya merah muda berbusa maka bisa menjadi sinyal edema paru yang ditandai dengan akumulasi cairan di ruang udara dari paru-paru. Trauma pada parenkim paru-paru atau kegagalan ventrikel kiri jantung dapat menyebabkan kondisi ini yang bahkan mungkin mengakibatkan serangan jantung dan gagal pernafasan.

Batuk Berdahak Darah

Jika Anda memiliki darah dalam dahak dikenal sebagai hemoptisis. Garis-garis darah di dahak adalah gejala bronkitis jinak. Namun, ketika Anda batuk ditemukan darah dalam jumlah banyak, itu mungkin tanda penyakit utama seperti tuberkulosis atau kanker paru-paru. Anda perlu mencari perhatian medis segera jika jumlah darah yang lebih dari biasanya. Penyebab lain darah dalam dahak adalah :
Emboli paru
Abses paru
Trauma
Gangguan perdarahan
Eosinofilia tropis

Batuk Dahak Berbusa

Ketika salah satu mengeluarkan berdahak berbusa, ini menunjukkan penyakit gastroesophageal reflux. Ini adalah suatu kondisi yang disebabkan oleh asam lambung mencapai kerongkongan dan merusak tabung muskular. Hal ini juga bisa disebabkan oleh pneumonia dan edema paru. Dengan demikian, perhatian dokter diperlukan dalam semua kasus ini.

Jika Anda perlu untuk membersihkan tenggorokan Anda karena dahak yang berlebihan, dan Anda telah mengalami gejala lain, akan lebih baik untuk mengunjungi dokter Anda untuk diagnosis dan diberikan pengobatan. Analisis dahak, hitung darah lengkap, dan tes diagnostik lainnya dapat memberikan informasi yang dapat membantu dalam mendiagnosis penyebab. Ini juga akan membantu dokter dalam memahami jika seseorang menderita penyakit serius seperti kanker paru-paru atau TB. Untuk mengobati dahak perlu memahami penyebab untuk itu dan kemudian mengambil langkah-langkah pengobatan yang tepat. Diagnosis dan pengobatan dini dapat membantu dalam mengobati bukan hanya kondisi serius seperti infeksi paru-paru, tetapi juga mengekang kemungkinan infeksi yang disebabkan oleh akumulasi dahak di dada, terutama pada anak-anak.

Disclaimer : Informasi yang disediakan dalam artikel Bramardianto.com ini adalah semata-mata untuk mendidik pembaca. Hal ini tidak dimaksudkan untuk menjadi pengganti nasihat dari seorang profesional medis.

sumber : bramardianto.com

INFO PENTING!! Ternyata 7 Penyakit Ini Bisa Dideteksi dari Kondisi Mata! begini nih Penjelasannya

Mata adalah jendela dunia. Ya, ungkapan tersebut memang benar adanya. Tanpa mata, Anda tidak akan bisa melihat keindahan dunia. Selain itu, Anda juga pasti akan kesulitan untuk menjalankan aktivitas harian.

Tapi ternyata, fungsi mata tak hanya berhenti sampai di situ. Selain sebagai indra penglihatan, ternyata hal-hal yang nampak di sekitar mata Anda juga dapat mendeteksi kondisi kesehatan Anda.

Ya, mata merupakan cerminan dari kesehatan Anda. Terbukti, tujuh penyakit ini juga bisa dideteksi dari kondisi di sekitar mata Anda. Berikut hal-hal yang mata Anda bisa beritahu mengenai kesehatan Anda.


1. Alis rontok.

Jika sepertiga dari alis Anda mengalami kerontokan, kemungkinan Anda menderita penyakit tiroid.

2. Bintit yang tak kunjung hilang.

Jika Anda mengalami bintitan yang tak kunjung sembuh selama lebih dari tiga bulan atau sering terjadi di tempat yang sama, sangat mungkin Anda menderita kanker langka yang disebut Karsinoma Kelenjar Sebasea.

3. Burning mata, pandangan kabur saat menggunakan komputer.

Kurangnya kontras pada layar komputer ditambah Anda yang bekerja terlalu ekstra akan menyebabkan mata lelah, yang kemudian dapat berkembang menjadi 'computer vision syndrome' (CVS).

4. Warna putih mata berubah kekuningan.

Kondisi ini umumnya dikenal sebagai penyakit kuning dan biasanya terjadi pada bayi yang baru lahir karena fungsi organ hatinya belum maksimal. Selain penyakit kuning, warna mata yang berubah kekuningan juga bisa menjadi pertanda seseorang mempunyai masalah dengan saluran dan kandung empedu serta masalah organ hati.

5. Mata terlihat menonjol.

Mata menonjol sebagian besar disebabkan oleh kelenjar tiroid yang terlalu aktif, yang dikenal sebagai hipertiroidisme.

6. Penglihatan ganda, redup atau kehilangan penglihatan.

Dalam kebanyakan kasus, tanda-tanda tersebut merupakan peringatan dari penyakit stroke.

7. Penglihatan kabur.

Penderita diabetes lebih rentan terhadap masalah mata, terutama untuk terinopati diabetes, yaitu suatu kondisi dimana sistem peredaran darah dari mata dipengaruhi oleh penyakit. Kondisi ini merupakan penyebab utama kebutaan pada orang dewasa di Amerika.

Sumber: Healthy Life Master

Saturday, August 5, 2017

Luar Biasa !! Inilah 12 Manfaat Konsumsi Buah Okra, Terutama Para Wanita Harus Sering di Konsumsi!!

Tanaman Okra, sering juga disebut dengan jari wanita atau bamia adalah salah satu jenis tanaman berbunga abadi dan termasuk tanaman genus hibiscus dari keluarga Malvaceae (kapas-kapasan). Tanaman penghasil serat ini banyak dibudidayakan di daerah yang memiliki iklim tropis dan hangat.

Tanaman ini berasal dari benua Afrika. Saat ini okra telah banyak dikenal disejumlah negara seperti Jepang, Srilanka, Philiphina, Saudi Arabia, bahkan hingga kenegara-negara dibenua Amerika dan Eropa. Akan tetapi, di Indonesia, tanaman ini kurang begitu dikenal oleh masyarakatnya.

Okra merupakan sejenis tanaman sayuran yang banyak mengandung serat dan glutation Selain itu dalam biji tanaman ini juga mengandung minyak hingga 40%. Dimana dalam minyak tersebut sangat kaya akan asam lemak tak jenuh seperti asam oleat dan asam linoleat.


1. Manfaat Okra Untuk Menurunkan Berat Badan

Okra memiliki kandungan nutrisi yang sangat banyak. Seratnya yang kaya dan vitaminnya yang berlimpah menjadikan okra sebagai salah satu sumber makanan yang sangat baik untuk kesehatan tubuh.

Okra atau bamia merupakan salah satu jenis sayuran yang kandungan kalorinya sangat rendah. Kandungan kalori dalam okra hanya 30 kalori setiap 100 gram nya. Oleh karena itu, okra tidak mengandung kolesterol atau lemak jenuh.

Jadi bagi yang ingin menurunkan berat badan, okra sangat baik sekali dikonsumsi, baik dijadikan sayur untuk masakan atau dibuat jus. Selain itu okra juga bisa mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh.

2. Okra Untuk Mencegah Sembelit

Okra memiliki kandungan vitamin A yang sangat kaya, hal ini sangat berguna untuk kesehatan selaput lendir. Selaput lendir yang sehat akan membantu melancarkan proses pencernaan makanan yang dicerna melalui usus, sehingga sangat membantu sekali mencegah atau meredakan sembelit.

3. Manfaat Okra Untuk Paru-Paru

Nutrisi yang terkandung dalam okra sangat bagus sekali untuk kesehatan paru-paru. Okra memiliki kandungan senyawa flavonoid yang bermanfaat untuk melindungi paru-paru, karena sifatnya sebagai antioksidan yang dapat mencegah terjadinya kanker atau penyakit kardiovaskular.

4. Manfaat Okra Untuk Mata Dan Kulit

Vitamin A yang terkandung dalam okra juga sangat bermanfaat untuk kesehatan mata dan kulit. Vitamin A juga dapat menguatkan selaput lendir, sehingga mata dan kulit akan tetap terjaga dan sehat.

5. Manfaat Okra Untuk Mulut

Kandungan nutrisi dan vitamin dalam okra sangat berguna untuk mencegah terjadinya kanker. Kanker bisa terjadi di rongga mulut. Okra memiliki kandungan flavonoid yang berfungsi sebagai antioksidan, sehingga dapat mencegah terjadinya kanker rongga mulut.

6. Manfaat Okra Untuk Janin

Okra memiliki kandungan folat yang sangat baik. Setiap 100 gram okra, terkandung 22% RDA. Artinya jika ibu hamil banyak mengkonsumsi okra, maka akan sangat membantu menurunkan resiko cacat terhadap tabung saraf janin di dalam kandungan.

7. Manfaat Okra Untuk Kekebalan Tubuh

Tubuh sejatinya sangat rentan terhadap penyakit. Apabila kondisi tubuh sedang tidak setabil, maka potensi terserang penyakit akan semakin besar.

Okra memiliki kandungan vitamin C sebesar 36%, sehingga sangat baik untuk menjaga kekebalan tubuh dari infeksi dan melindungi tubuh dari radikal bebas.

Kandungan zat besi dalam okra juga sangat membantu mengatur molekul hemoglobin. Sehingga sel-sel darah merah dapat optimal melakukan pendistribusian oksigen mulai dari paru-paru ke seluruh tubuh.

Zat besi dalam okra juga sangat berperan untuk mengoptimalkan metabolisme energi, sehingga kekebalan tubuh akan terus terjaga dan terhindar dari ganguan radikal bebas.

Okra juga memiliki kandungan vitamin K yang sangat baik untuk memperkuat tulang dan berperan untuk enzim pembekuan darah. Selain itu, kandungan kalsium yang terdapat dalam okra sangat baik untuk kesehatan tulang dan gigi.

8. Manfaat Okra Untuk Keseimbangan Tubuh

Okra juga ternyata sangat bagus untuk keseimbangan tubuh. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin B kompleks nya yang menjaga tubuh agar tetap seimbang.

9. Manfaat Okra Untuk Tulang dan Gigi

Hampir di setiap fungsi tubuh manusia memerlukan adanya vitamin B kompleks yang cukup. Vitamin B komplesks itu diantaranya seperti niacin, thiamin, vitamin B-6, dan asam pantotenat.

Jika kita kekurangan salah satu vitamin B kompleks, maka tubuh akan menjadi tidak seimbang, misalnya sistem saraf kurang sehat, kekurangan energi, pencernaan buruk dan kadar kolesterol yang tidak stabil. Oleh karena itu, jika kamu melakukan diet pastikan vitamin B kompleks nya tercukupi.

10. Manfaat Okra Untuk Menurunkan Kolesterol

Kandungan nutrisi dan vitamin dalam okra sangat membantu menurunkan kolesterol dalam tubuh. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh ahli biologi Amerika, mengungkapkan bahwa ekstrak okra bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Penelitian ini juga telah diterbitkan dalam The Journal of Federation of American Societies for Experimental Biology.

11. Manfaat Okra Untuk Jantung

Okra juga memiliki kandungan vitamin yang sangat baik untuk kesehatan jantung. Ada kandungan dalam okra yang bersifat sebagai antioksidan, seperti epicatehin, katekin, rutin, quercetin dan procyanidin. Oleh karena itu, jika kita mengkonsumsi okra, tingkat resiko terkena penyakit jantung akan berkurang.

12. Manfaat Okra Untuk Penderita Diabetes

Ternyata okra juga bisa membatu menurunkan kadar gula darah agar stabil. Ini sangat bermanfaat sekali bagi penderita diabetes. Mengingat ada sebuah riset yang telah diterbitkan oleh ISRN Farmasi pada 2011, yang menyatakan bahwa okra dapat mengurangi penyerapan glukosa, sehingga kadar gula darah berkurang.

Para peneliti juga menyatakan bahwa okra secara alami dapat dijadikan sumber makanan yang kaya serat untuk mengelola diabetes. Indeks glikemik nya yang rendah menandakan okra sangat cocok untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Para ahli kesehatan juga menyarankan bagi penderita diabetes untuk tidak mengkonsumsi okra bersamaan dengan metforin, karena justru akan menambah kadar gula darah bagi si penderita diabetes.

Cara Meramu Okra Untuk Penderita Diabetes Dan Kolesterol

Siapkan tiga atau empat buah okra, rajang tipis-tipis, kemudian rendam dengan 2 gelas air, setelah itu masukkan ke dalam kulkas sekitar 3 jam.
Air dari hasil rendamannya akan menjadi berlendir
Minumlah air rendamannya setelah makanJika air rendaman sudah habis, tambah 2 gelas lagi
Konsumsilah setiap hari, rasanya sangat segar
Irisan okra tadi bisa dipakai (direndam) sebanyak 3 kali, setelah itu ganti baru lagi.

Bagi penderita kolesterol dan asam urat, konsumsilah selama 2 minggu, lalu cobalah untuk cek darah, jika hasilnya baik tinggalkan obat dokter dan gunakan okra sebagai obat alami.

Bagi penderita impoten dan diabetes, konsumsilah rendaman okra selama 1 bulan. Bagi penderita Osteo Arthritis atau sakit lutut juga bisa mengkonsumsi air rendaman okra, Insya Allah rasa sakitnya akan mereda.

Cara Pengolahan Dan Penyajian Okra

Menu sajian masakan okra

Okra merupakan sayuran yang tumbuh subur di wilayah beriklim tropis. Sebelum di konsumsi untuk makanan, cucilah okra dengan menggunakan air dingin, tujuannya untuk menghilangkan kotoran dan insektisida residual yang menempel pada okra.

Potong ujung batangnya menggunakan pisau, lalu iris sesuai selera.
Rebus okra terlebih dahulu atau goreng dalam minyak yang panas. Tujuannya agar tekstur mucilaginous pada okra menjadi lembut.
Di pulau karibia, okra sering digunakan untuk pembuatan sup yang dicampur dengan ikan.
Bisa juga dijadikan bahan pembuat acar dan bisa diawetkan.
Daun okra juga bisa dijadikan salad.
Orang-orang Mesir sering menggunakan okra sebagai bahan campuran daging sapi ataupun daging domba.

Itulah yang bisa kami sampaikan tentang manfaat okra bagi kesehatan tubuh kita. Semoga ulasan ini bermanfaat bagi pembaca.

sumber : harus-sehaat.blogspot.com